Kamis, 26 September 2013

Ziarah Batu-batu




Batu adalah kuburan bagi Tanah yang menggumpal,
Tanah adalah bekuan air dari tetes menitis-dalam keras waktu
Pualam hingga yang hitam mengalir bersama sungai-sungai

Yang dulu menerjang Iblis menjadi jamrah
Juga saat mereka mencuri dengar dari daun-daun qalam

Yang dipikul kuli renta
Hingga kerumun menjadi julang gedung pencakar
Sampai yang menjidati kepala para penguasa
Juga yang dijadikan pil diuntal para pakar

Dimana batu-batu mencari merdeka?
“biar kami timpuk sini timpuk sana,”                  
Lalu kemerdekan mereka
Pada tumpukan bara dan api neraka.
Bantul, 29 Agustus 2013

Tidak ada komentar: